Pelaksanaan Audit Mutu Internal (AMI) ke 22 Prodi PBS UAD Berjalan Lancar
Yogyakarta – Pada hari Jum’at (11 November 2022) bertepatan dengan 16 Rabiul Akhir 1444 Program Studi Perbankan Syariah (PBS) Fakultas Agama Islam Universitas Ahmad Dahlan (FAI UAD) melaksanakan Audit Mutu Internal (AMI) ke 22. Pada kesempatan AMI ke 22 kali ini bertindak selaku Auditor adalah Bapak Desta Kusuma Rizky, M.Sc dan Bapak Dr. Abdul Choliq Hidayat, M.Si. Kegiatan AMI ke 22 Prodi PBS UAD berlangsung di ruang sidang dekanat Lt. 6 kampus IV UAD. Dalam kegiatan ini, hadir pengurus Prodi PBS UAD, Penjamim Sistem Mutu Prodi (PSMP) dan tim dosen yang menyiapkan data AMI ke 22 Prodi PBS UAD.
Sebelum auditor mengecek kelengakapan data AMI Prodi PBS, diawali dengan sambutan dari Kaprodi PBS UAD, Bapak Dwi Santosa Pambudi, M.S.I. Beliau menyampaikan bahwasanya semua tim dan mahasiswa sudah menyiapkan data semaksimal mungkin untuk keperluan AMI ke 22 ini. Memang waktu menjadi salah satu kendala utama dalam menyiapkan data-data yang diperlukan. Dan pada AMI ke 22 kali ini, hampir semua point dalam Borang di cek kelengkapan datanya. Sehingga memang cukup banyak yang perlu disiapkan.
AMI ke 22 kali ini juga menjadi parameter kesiapan prodi untuk menghadapi akreditasi pada tahun 2024 yang akan datang. Sehingga diharapkan data-data yang sekiranya kurang bisa segera dilengkapi atau dijadikan prioritas utama bagi Prodi PBS UAD, agar pada saat akreditasi mendapatkan hasil yang maksimal. Semua program kerja dan agenda prodi diarahkan untuk mencapai target maksimal dalam akreditasi yang akan dihadapi pada tahun yang akan datang.
Kegiatan AMI semacam ini, menjadi agenda rutin tahunan Badan Penjamin Mutu (BPM) UAD, untuk melihat kinerja dari setiap unit dalam mencapai target dan sasaran yang sudah ditetapkan. Dari kegiatan AMI, prodi PBS UAD mengevaluasi beberapa hasil temuan yang memang perlu segera untuk ditindak lanjuti dan direalisasikan. Agar kedepannya kualitas dan sistem mutu yang ada pada prodi PBS UAD semakin baik dan terus mengalami peningkatan. (MAA)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!