Dosen PBS UAD Raih Penghargaan Penulis Insipiratif: Medsos Award 2024
Yogyakarta – Pada hari Minggu (09 Februari 2025), Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan kegiatan Family Gahthering dan penghargaan kepada beberapa unit, fakultas, prodi dan dosen dalam Media Sosial Award 2025. Salah satu peraih penghargaan adalah dosen Perbankan Syariah Universitas Ahmad Dahlan (PBS UAD) atas nama Hilma Fanniar Rohman, M.E. sebagai penulis inspiratif di berbagai media variatif. Capaian ini merupakan penghargaan bagi civitas akademika UAD yang rajin menulis dan mengirimkan tulisannya ke berbagai media cetak online.
Dalam menulis ide atau gagasan selalu ada di mana dan kapan saja. Tidak ada alasan bagi seseorang untuk tidak menuliskannya. Tetapi, seorang penulis harus bisa mengolah ide yang didapat melalui riset. Hilma mengatakan bahwa penulis yang baik selalu mengawali proses kreatifnya lewat riset. Ada tiga macam riset yang bisa dilakukan penulis dalam melahirkan karya-karyanya. Tiga macam riset tersebut yaitu membaca buku, melakukan perjalanan, dan bertemu dengan orang-orang bijak. “Bertemu orang-orang bijak yang dimaksud di sini bukan ahli, inspirator, atau pejabat, melainkan bisa siapa saja, yang tahu tentang apa yang kita cari untuk mendukung cerita kita. Dengan demikian, di kepala kita akan muncul beribu-ribu ide inspiratif,” ujarnya.
Tentunya dalam menulis, sangat diperlukan kebiasaan dan konsistensi. Tulisan yang baik, umumnya berasal dari pembacaan yang baik dan kritis dalam melihat fenomena yang ada disekitar kita. Capaian ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi Prodi PBS UAD, serta menjadi motivasi bagi para dosen untuk rajin menulis dan mengirimkan tulisannya ke berbagai media cetak, baik online maupun offline. Dengan bidang kepakaran yang dimiliki, seperti Perbankan Syariah, Ekonomi Islam, Consumer Behavior dan berkaitan dengan Digitalisasi Keuangan Syariah.
Selamat Pak Hilma, semoga menjadi inspirasi dan penyemangat bagi civitas akademika PBS UAD. (PBS)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!