Dosen PBS UAD Mengikuti Sosialisasi Sukuk Tabungan Seri ST 009 dan Peninjauan Kurikulum Keuangan Syariah
Yogyakarta – Dosen Prodi Perbankan Syariah Universitas Ahmad Dahlan (PBS UAD) pada hari Kamis, 24 November 2022 yang bertepatan dengan tanggal 29 Rabiul Akhir 1444 H menghadiri undangan seminar dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan (FEB UAD), dengan tema Sosialisasi Sukuk Tabungan Seri ST009 dan Peninjauan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Keuangan Syariah. Kegiatan seminar tersebut berlangsung di Amphitarium lt. 9, Kampus Utama UAD, Kragilan, Bantul, Yogyakarta.
Acara diawali dengan sambutan dari Dr. Taufik Hidayat, M.Ec yang merupakan Pelaksana Direktur Eksekutif Komite Nasional Ekonomi Syariah (KNEKS) dan juga merupakan salah seorang dosen dari Prodi Magister Manjemen FEB UAD. Dalam sambutannya Dr. Taufik menyampaikan sukuk negara yang diterbitkan oleh pemerintah telah dimanfaatkan untuk pembiayaan pembangunan berbagai infrastruktur di Indonesia dengan total dana sebesara 1.700 T. “Harapan kedepan semoga investasi pada pasar modal syariah terus meningkat dan berkembang dengan baik, baik dengan tambahan jumlah investor, instrument syariah yang ditawarkan dan juga berbagai produk dalam pasar modal syariah,” ucapnya saat mengawali sambutan pada kegiatan tersebut.
Selanjutnya keynote speech yang disampaikan oleh Ibu Utik Bidayati, M.M yang merupakan Wakil Rektor Bidang Keuangan, Kehartabendaan, dan Administrasi Umum UAD. Beliau menyampaikan pentingnya generasi muda untuk memahami dan mengetahui berbagai instrument investasi yang halal dan aman untuk digunakan. Karena generasi muda saat ini sangat dekat dengan teknologi dan mudah untuk mencari informasi berkaitan dengan investasi di Pasar Modal. “Kaum muda saat ini sudah melek teknologi, alangkah baiknya dengan kemudahan yang didapatkan tersebut, anak muda perlu untuk mempelajari instrument investasi pada pasar modal syariah (salah satunya sukuk), karena dengan berinvestasi manfaat yang akan didapatkan secara jangka panjang akan sangat baik untuk diri kita,” ujarnya saat menyampaikan keynote speech.
Prodi PBS UAD yang secara umum memiliki rumpun keilmuan yang hampir sama denga Fakultas Ekonomi dan Bisnis UAD juga menaruh perhatian terhadap pasar modal syariah, tentunya untuk disosialisasikan kepada mahasiswa dan juga di implementasikan dalam kehidupan nyata. Dengan kegiatan seminar semacam ini diharapkan mahasiswa dan dosen lebih up to date berkaitan dengan seri sukuk terbaru yang diterbitkan oleh pemerintah dan juga semakin memliki literasi yang baik berkaitan dengan Pasar Modal Syariag. (MAA)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!